
Pernah nonton J-Dorama Love Generation (ラブジェネレーション Rabu Generashon)? Dorama ini dimainkan oleh Takuya ‘Kimutaku’ Kimura (Katagiri Teppei) dan Matsu Takako (Uesugi Riko). Sebelumnya mereka juga bermain bersama dalam film Long Vacation. Film ini sudah lama sekali ditayangkan di Jepang sana, hampir 11 tahun lalu, tepatnya 13 October 1997 hingga 22 December 1997 setiap hari Minggu dan di Indonesia sendiri pernah di tayangkan di salah satu stasiun tv swasta yang kala itu gemar menayangkan dorama Jepang. Ceritanya yang menarik dan tokoh-tokohnya yang benar-benar mendalami perannya menjadikan dorama ini sebagai dorama favorit saya. Sampai-sampai saya bela-belain mendownload torrent-nya sebesar 3-4 GB.

Love Generation: Teppei dan Riko.
Dari judulnya kita sudah bisa menebak tentang apa dorama ini. Cerita ini mengisahkan tentang hubungan Teppei dan Riko yang merupakan teman sekantor. Dikisahkan Teppei adalah designer handal dan populer di kalangan cewek, tapi cara bekerjanya yang terkesan egosentris, akhirnya dia dipindahkan ke bagian sales. Disinilah cerita kemudian berkembang, dari bagaimana dia bekerja di departemen yang benar-benar awam baginya, hingga bertemu dengan Riko yang kemudian kerap membantunya bekerja. Awalnya mereka berdua tidak begitu akur, tapi lama kelamaan Riko pun ada hati ke Teppei. Hanya saja, Teppei masih saja menyukai mantan pacarnya semasa SMA, Sanae. Setelah lama tidak bertemu, akhirnya Teppei dipertemukan dengan Sanae, dan tidak disangka-sangka ternyata Sanae bertunangan dengan kakaknya, Soichiro. Akhirnya, terjadi cinta segitiga di antara mereka. Hubungan Teppei dan Riko yang baru saja dimulai, diperkeruh dengan adanya salah paham, dimana Sanae menyadari bahwa sebenarnya dia juga masih menyukai Teppei, Soichiro pun juga mempunyai affair dengan wanita di masa lalunya. Disinilah klimaks cinta Teppei dan Riko diuji.
Saya tidak ingin memberikan spoiler, jadi silakan menonton sendiri. Bagi saya, dorama ini sangat layak untuk ditonton, walaupun usianya sudah lama sekali. Cerita yang sedemikian rupa dikemas sederhana dan selalu berisi dan bermakna tiap episode-nya ditunjang oleh aktor-aktris yang selalu mendalami perannya. Suki da ne!! (nggak kayak sinetron indonesia, full basa-basi nggak jelas makna dan topiknya, kalau saya perhatikan nggak ada maknanya karena melenceng jauh akibat panjangnya episode, semoga anak-anak tidak teracuni oleh tayangan-tayangan tidak bermutu)

Crystal apple
Dalam apartemen Teppei terdapat banyak barang-barang yang “tidak biasa” seperti artifak Thai berupa patung wanita, dan ketika Riko pertama kali melihatnya dia begitu terkesan dan memegang bagian *maaf seribu maaf* dadanya hehehe. Ada juga kulkas berumur 30 tahunan (berarti kalau sekarang sudah 40 tahunan) yang tidak lagi dibuat, dan yang paling sering muncul adalah apel kristal. Arti sesungguhnya dari apel ini adalah hanya ada satu cinta sejati, antara Nabi Adam dan Hawa. Kristal sendiri sangatlah rapuh dan mudah pecah, dan ketika seseorang melihat ke dalamnya, dia akan akan melihat semuanya terbalik. Apel ini terlihat terbalik pada episode 10-11. Dan pada episode terakhir, apel ini tidak lagi terbalik. Selain itu di dalam cover album Love Generation juga ditampilkan apel kristal ini.

True love never runs smooth
Papan reklame di Love Generation yang menampilkan Ryo dari Long Vacation (yang juga dimainkan oleh Kimutaku dan Matsu)
Papan reklame ini selalu muncul, seorang model yang memegang kristal apel, dan tertulis “True love never runs smooth” menyimbolkan hubungan antara Riko dan Teppei, yang mengharuskan mereka berdua berjuang dari pertama kali bertemu hingga cinta segitiga yang terjadi antara Teppei, Sanae, dan Riko. Reklame ini juga terpampang dimana-mana, dari taman hingga di kulkas 30 tahun milik Teppei, dan “True love never runs smooth” menjadi motto tidak resmi dari dorama ini.
Setelah saya mencari tahu, kalimat ini awalnya dari William Shakespeare, tahun 1595. Berikut ini ceritanya yang dicuplik dari Trivia-Library
The Story behind It: This familiar quote comes from A Midsummer Night’s Dream. Hermia, the heroine, wants to marry Lysander, but is forbidden to do so by her father. The Duke of Athens, Theseus, is also against the marriage and tells Hermia that she must marry her father’s choice, Demetrius, or she will be either locked up in a nunnery or killed. In the first scene of Act I, Lysander consoles Hermia:
Aye me! For aught that I could ever read, Could ever hear by tale or history, The course of true love never did run smooth.
Hermia and Lysander ultimately are wed, after an interesting night in the local forest and an encounter with Oberon and Titania, the king and queen of the fairies.
Judul Episode dan Rating
- Ep 01: 「新しい自分と運命の恋に出会うとき」
- Ep 02: 「恋に落ちる瞬間」
- Ep 03: 「涙雨に濡れた贈り物」
- Ep 04: 「愛のない一夜」
- Ep 05: 「キス、キス、キス」
- Ep 06: 「愛の混浴露天風呂」
- Ep 07: 「幸せの次に来る事」
- Ep 08: 「突き刺さる愛の破片」
- Ep 09: 「別れ」
- Ep 10: 「東京ラストデート」
- Ep 11: 「この恋のために、生まれてきた」
- Ep 01: 31.3%
- Ep 02: 30.1%
- Ep 03: 29.0%
- Ep 04: 30.8%
- Ep 05: 28.6%
- Ep 06: 30.8%
- Ep 07: 30.3%
- Ep 08: 29.4%
- Ep 09: 32.5%
- Ep 10: 32.3%
- Ep 11: 32.1%
Penghargaan
- 15th Television Drama Academy Awards: Best Supporting Actor (Kimura Takuya)
- 15th Television Drama Academy Awards: Best Director (Nagayama Kozo)
Download
.
wah, pinjem dong dorama nya
semua dorama yang kamu ada deh, aku pinjem, ehehe
Hai Dorama,,
Saya ingin nonton lagi nih cerita Love generation…
susah banget cari VCD ato DVD nya…kayaknya dah ga ada yang jual apa ga diproduksi lagi???
boleh minta tolong ga???
Bagaimana cara download filmnya atau di mana saya bisa mendapatkan film LG, dah kebelet nih pengen nonton…
tengkyu….
saya punya, baca komen saya di bawah
maaf2…lama balas..lagi sakit flu,mana akhirnya tmbh sakit gara2 bela2in renang :p
mm…saya sendiri sih download filmnya via torrent ya kira2 hampir 4 GB.kalau ingin tau yg jual nanti saya kirimkan via email contact tempat yg jual dorama sekaligus list dorama & anime yg dia punya,dia bisa kirim kemana aja kok.
pagi.. punya vcd love generation ga yg komplit??
atau tau ga tempat yg jual vcd itu, soalnya saya sudah mencari dmna2 ga ada.. pliz bantuin ya, kalo bs yg ada subtitle indonesianya ya, mksh ^_^
Pagi juga…aku adanya file .avi. download dari indowebster.com di situ ada, karena lokalan jadi cepet kok kalau mau download. atau kalau beli bisa pesen di xtreme_divx
Kalo butuh subtitle J-Dorama Love Generation bisa download ke http://www.thaisubtitle.com. Selamat mencoba.
gw suka kalimat…true love never runs smooth….hehehe gw jadiin update status di FB gw tuh……wakakakakak…..
tapi gw lebih suka kimura takuya di Long Vacation…..gak tau napa……
emang true love never runs smooth… klo di kera sakti, jadi “cinta deritanya tiada akhir” :))
klo aku suka yg mana aja se, aktingnya keren n naturalis, ga aneh2 tp kadang2 gmn gitu…lebih2 suka di dua film itu gara2 ada matsu takako nya, masih muda2
aku pernah liat dorama tu, tp q g nyangka aja ada yg ksh ulasan segitu detailnya(ttg apel n brg2 g biasa itu) jd kpengen nntn film nya lg hehehe….
ko yang episode 11 nda di server lokal ya bang,,,
ane jadi susah ni download’na,,,
kalo ada yang lokal ane di kasih tau yah,, ^^
please,,,
itu yang reup itu yg HQ yang dipost di IDWS kah? kalau yang itu malah belum punya, punyanya yg VCDRip
dika…coba liat filmx kimu taku yg baru deh (moon lovers/tsuki no koibito)…detail settingx top bgt…aku hmpir ga prnh ktinggalan dramax kimu taku…
@Teru2 bozu: lupa bales..gomen ne..
iya sudah nonton kok. kayaknya kok kebalikannya sm Karei naru Ichizoku ya.yang di situ bapaknya sebagai direktur bank dingin banget, Teppei nya ramah banget. yang di Tsuki no Koibito malah jadi dingin banget gitu..sama2 menjalankan perusahaan tapi dengan kepribadian yang berkebalikan. tapi kesamaannya, rela kalau orang lain yang melanjutkan cita-citanya.
saya punya lengkap full episode, bahasa indo.. ada juga beautiful life. Yang berminat bisa email ke sini :
tubenazi@yahoo.com
Saya juga punya 2 versi lengkap. yang versi biasa dan VHS. Yang versi biasa kualitasnya kurang baik tapi scene nya tidak ada yang dipotong, kalau yang VHS kualitasnya lebih baik tapi ada beberapa bagian yang dipotong.
seneeeng bgt bisa ketemuu jg.. ^__^ akhirnyaa.. nyarii dvdnya susaah bgt yaah.. bahkan kyana ga ada dmn2 yaah.. tq bgt.. jd ingeet masa laluu.. ^__^??
bagus deh klo bisa ketemu… semoga bisa membantu. iya dvd nya lumayan susah, jadi mending nyari file videonya aja, ntar bisa di-burn sendiri
kalo ada yang punya dvd love generation sekarang aku pesan ya
itu yang ep 1, 6 sama 11 kmana?? adayg punya linknya ga?
Bisa tolong perbaiki link yang broken??
Saya sangat menyukai Dorama yang satu ini. Begitu realistik seperti kenyataan..
Help Please…
Thanks